Search This Blog

Segini Tarif Bagasi yang Harus Anda Bayarkan untuk Rute Jakarta-pangkalpinang - Bangka Pos

BANGKAPOS.COM, BANGKA - Bagi anda yang akan melakukan penerbangan menggunakan Lion Air dan Wings Air harus bersiap-siap merogoh kocek lebih apabila memiliki barang bawaan yang lebih dari ketentuan yang telah ditetapkan.

Lion Air dan Wings Air resmi memberlakukan tarif bagasi berbayar bagi penumpangnya, tarif bagasi ini juga berbeda-beda besarannya tergantung rute dan jumlah barang bawaan anda.

Plt Manager Airport Lion Air Pangkalpinang, Dedy Setiawan mengatakan, tarif bagasi untuk rute Jakarta-pangkalpinang dikenakan Rp 14 ribu/kg untuk pembelian enam jam sebelum jadwal keberangkatan. Tarif ini berbeda lagi jika anda membeli bagasi on the spot atau di Bandara yakni sebesar Rp 25 ribu/kg.

Plt Manager Airport Lion Air Pangkalpinang, Dedy Setiawan
Plt Manager Airport Lion Air Pangkalpinang, Dedy Setiawan (Bangka Pos/Krisyanidayati.)

"Tarifnya itu per kilo per rute, berat bagasi yang dibawa sama rute yang ditempuh harganya beda-beda. Pangkalpinang-jakarta pembelian bagasi itu kisaran sekitar Rp 14 ribu/kg, jakarta tanjung pandan saya harus cek," kata Dedy usai rapat bersama dengan stakeholder penerbangan di Kantor Gubernur Babel, Selasa (22/1/2019).

Masing-masing penumpang hanya boleh membeli bagasi minimal 5 kg dan maksimal 30 kg/penumpang. Pembelian bagasi ini bisa dilakukan enam jam sebelum jadwal penerbangan bisa dilakukan secara online, travel agent, maupun counter Lion Air.

"Misalnya dia beli bagasi 5 kg, ternyata pas ditimbang di bandara lebih dari 5 kg, dia harus bayar kelebihan dengan harga beda untuk ke Jakarta untuk pembelian on the spot Rp 25 ribu/kg," tambahnya.

Kendati memberlakukan pembelian bagasi, pihkanya tetap memberikan penumpang layanan bagasi yang digratiskan untuk membawa satu bagasi kabin seberat 7 kilogram dan satu barang pribadi dengan ketentuan maksimum ukuran dimensi bagasi kabin adalah 40 cm x 30 cm x 20 cm.

Menurutnya, selama ini kebiasaan penumpang membawa barang cukup tinggi.

"Rata-rata penumpang barang bawaan kebetulan habbit penumpang cukup tinggi artinya satu orang bisa bawa 30 kg, tapi ini relatif," ujarnya. (BANGKAPOS.COM/Krisyanidayati)

Let's block ads! (Why?)

Baca Dong Di sini http://bangka.tribunnews.com/2019/01/22/segini-tarif-bagasi-yang-harus-anda-bayarkan-untuk-rute-jakarta-pangkalpinang

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Segini Tarif Bagasi yang Harus Anda Bayarkan untuk Rute Jakarta-pangkalpinang - Bangka Pos"

Post a Comment

Powered by Blogger.