Search This Blog

News Ini Bandara New Yogyakarta, 8 Kali Lebih Besar Adi Sucipto, 20 January 2019 11:55 - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia- Buat yang mau ke Yogyakarta, siap-siap April mendatang akan mulai beroperasi salah satu bandara internasional termegah yang dimiliki Indonesia. Yakni, Bandara New Yogyakarta International Airport (NYIA).

"April, status operasional sebagian. Selanjutnya NYIA akan selesai dibangun pada Desember 2019 dan mulai beroperasi penuh mulai Januari 2020," kata Menko Perekonomian Darmin Nasution saat mengunjungi lokasi pembangunan NYIA, di Kulon Progo, Yogyakarta, Sabtu (19/1/2019).

Presiden Joko Widodo sendiri telah memasukkan bandara ini dalam daftar Proyek Strategis Nasional (PSN) sejak 2016. Pemerintah kemudian mengeluarkan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 98 Tahun 2017 tentang Percepatan Pembangunan dan Pengoperasian Bandara di Kab Kulon Progo DIY.


Bandara NYIA  ini diharapkan, akan menjadi salah satu Bandara terbesar di Indonesia. Dengan kapasitas penumpang 14 juta orang pertahun atau 8 kali lipat lebih banyak dibanding kapasitas Bandara Adi Sucipto Yogyakarta yang sebesar 1,7 juta penumpang pertahun.

Ini Bandara New Yogyakarta, 8 Kali Lebih Besar Adi Sucipto,Foto: Pengunjung melihat salah satu maket NYIA (New Yogyakarta International Airport) di pameran Indonesia Infrastruktur Week (IIW) 2018, Kemayoran, Jakarta. (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto)

Kapasitas ini setara dua kali lipat terminal 1 dan 2 Bandara Internasional Soekarno Hatta. Berdasarkan data Bappenas, pembangunan bandara di Kulon Progo itu membutuhkan investasi Rp 9 triliun untuk dapat menampung sebanyak 14 juta penumpang per tahun.

Deputi Bidang Koordinasi Percepatan Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah Kemenko Perekonomian Wahyu Utomo mengatakan, basic design pembangunan underpass ini  sepanjang 1.100 meter telah selesai. Sementara pembangunan konstruksi sudah dimulai sejak November 2018.

Pembangunan underpass ini dilakukan oleh PT WIKA (Persero) sebagai kontraktor pelaksana pekerjaan yang ditunjuk oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Selain underpass, secara paralel Pemerintah juga menyiapkan beberapa infrastruktur pendukung lain seperti Kereta Api Bandara rute Yogyakarta-NYIA, mobile tower Airnav, ketersediaan air dan listrik.

(gus)

Let's block ads! (Why?)

Baca Dong Di sini https://www.cnbcindonesia.com/news/20190120115034-4-51485/ini-bandara-new-yogyakarta-8-kali-lebih-besar-adi-sucipto

Bagikan Berita Ini

0 Response to "News Ini Bandara New Yogyakarta, 8 Kali Lebih Besar Adi Sucipto, 20 January 2019 11:55 - CNBC Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.