Search This Blog

KNKT Menduga Sebagian Besar Korban Lion Air Ada di Badan Pesawat

TANGERANG, KOMPAS.com - Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) Soerjanto Tjahjono mengatakan, pihaknya bersama Basarnas terus melakukan pencarian badan pesawat JT 610 yang jatuh di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10/2018) kemarin.

Soerjanto menduga, dengan menemukan badan pesawat, pihaknya akan menemukan lebih banyak jenazah korban. Jenazah diduga masih banyak berada di dalam badan pesawat tersebut.

"Kemungkinan besar korban masih di dalam," ujar Soerjanto di crisis center Terminal IB Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang, Senin malam.

Baca juga: Mengapa Lion Air Jatuh di Perairan Karawang?

Ia mengatakan, dugaan tersebut berdasarkan informasi bahwa dua menit usai lepas landas, pilot pesawat meminta untuk return to base atau kembali ke Bandara Soekarno-Hatta. Dua menit setelah lepas landas, tanda untuk memasang sabuk pengaman masih terus dinyalakan.

Diduga setelah benturan pesawat dengan permukaan air, para penumpang tidak sempat untuk melepaskan sabuk pengamanan.

"Gini, dua menit take off sitbelt-nya belum dilepas. Lampu masih nyala," ujar Soerjanto.

Pesawat Lion Air JT 610 rute Jakarta-Pangkal Pinang jatuh di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat, Senin pagi. Pesawat itu mengangkut 178 orang dewasa, 1 anak, dan 2 bayi, serta 7 awak pesawat lainnya.

Baca juga: 3 Pusat Informasi Tentang Korban Jatuhnya Pesawat Lion Air JT 610


Let's block ads! (Why?)

Baca Dong Di sini https://megapolitan.kompas.com/read/2018/10/30/09334261/knkt-menduga-sebagian-besar-korban-lion-air-ada-di-badan-pesawat

Bagikan Berita Ini

0 Response to "KNKT Menduga Sebagian Besar Korban Lion Air Ada di Badan Pesawat"

Post a Comment

Powered by Blogger.